Boyolali, Jatengnews.id – Setelah melakukan proses pencarian, 9 korban yang dinyatakan hilang, tim gabungan telah menemukan sebanyak 6 korban. Ke enam korban yang ditemukan tersebut sudah dalam kondisi meninggal dunia.
Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi, melalui Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Iskandar, kepada sejumlah wartawan Sabtu (15/05/2021) menyampaikan, pencarian korban dilakukan oleh tim gabungan yang terdiri dari Basarnas bersama TNI dan Polri
“Enam korban ditemukan di sekitar lokasi tenggelamnya perahu. Masih ada tiga korban lagi yang belum ditemukan,”jelasnya.
Dijelaskan Kabid Humas Polda Jateng, proses pencarian terhadap tiga korban lainnya masih terus dilakukan.
“Proses pencarian dilakukan dengan penyelaman di Waduk Kedung Ombo.Pencarian terhadap tiga korban untuk sementara dihentikan dan dilanjutkan Minggu (16/05/2021).
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, perahu yang membawa 20 orang terbalik dan tenggelam di Waduk Kedung Ombo Sabtu (15/05/2021) siang. Dari 20 penumpang, 11 penumpang berhasil diselamatkan dan 9 penumpang dinyatakan hilang. (Iwan-02).