Tegal, Jatengnews.id – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Tegal menggelar Tegal Education Fair 2025 untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional dan Hari Jadi ke-445 Kota Tegal.
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriyono, pada Jumat (2/5/2025).
Baca juga : Universitas Pancasakti Tegal Wisuda 438 Mahasiswa
Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriyono, menyampaikan apresiasi kepada seluruh panitia dan pihak yang berkontribusi pada acara Tegal Education Fair 2025.
Ia menekankan pentingnya pendidikan dalam kemajuan suatu daerah dan berharap agar peserta didik dapat memanfaatkan acara ini dengan sebaik-baiknya.
Sementara itu, Kepala Disdikbud Kota Tegal, M. Ismail Fahmi, menyampaikan bahwa Tegal Education Fair 2025 terdiri dari beberapa kegiatan.
“Seperti Tegal Education Carnival, Tegal Education Expo (pameran pendidikan dengan 82 stand dari satuan pendidikan), Tegal Education Sport (senam bersama 7 kebiasaan anak Indonesia hebat dengan 6.000 peserta didik), Berbagai lomba yang dapat mengembangkan bakat dan minat siswa, seperti lomba tari kreasi, menyanyi tunggal, band, dan lain-lain,” katanya.
Tegal Education Fair 2025 juga menghadirkan 80 stand UMKM dan bekerja sama dengan Bank Indonesia dalam beberapa lomba, seperti lomba menggambar, dongeng, dan cerdas cermat.
Baca juga : 92 Calon Wisudawan Pascasarjana UPS Tegal Ikuti Yudisium Magister
Sebelum acara pembukaan, Wali Kota Tegal beserta rombongan berkesempatan mengunjungi beberapa stand satuan pendidikan yang ada di Kota Tegal dan sekitarnya. (03)