
Kendal, Jatengnews.id – Sejumlah alat berat yang digunakan untuk mengeruk dan memindahkan sampah di TPA Darupono Kecamatan Kaliwungu Kabupaten Kendal mengalami kerusakan. Akibatnya aktivitas penataan sampah jadi terganggu.
Truk pengangkut sampah terpaksa harus antre setiap hari. Bahkan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kendal juga sering menutup TPA Darupono beberapa waktu untuk melakukan perbaikan alat tersebut.
Baca juga : Sampah Menggunung TPA Darupono Kendal Overload
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kendal Aris Irwanto mengatakan bahwa ada tiga alat berat yang difungsikan untuk penataan di TPA Darupono. Tetapi kondisinya sudah cukup memprihatinkan dan ada yang rusak.
“Untuk yang dozer rusak berat, pengadaan 2014 dan sejak tahun 2014 tidak dipakai. Yang eksavator pengadaan dari tahun 2013,” ujarnya dikutip, Senin (19/05/2025).
Aris menambahkan, alat berat tersebut kondisinya memang butuh peremajaan ekstra karena selang sering bocor dan rantainya juga harus diganti. Menurutnya TPA Darupono seharusnya memiliki 4 alat berat yaitu 2 dozer, dan 2 eksavator.
“Krepyak rantai pada hilang termakan usia, dan selang yang bocor membuat oli jadi boros, sehingga harus dianggarkan pemeliharaan. Sebelum dozer rusak alat tersebut bekerja setiap hari tidak berhenti meskipun hari libur,” jelasnya
Menanggapi hal tersebut, Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Kendal Sisca Meritania mendorong Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal untuk mengajukan pengadaan alat berat TPA Darupono yang terletak di Kelurahan Kaliwungu Selatan, Kabupaten Kendal.
Ia menyampaikan, Bahwa kondisi alat berat di TPA Darupono sangat memprihatinkan. Dan juga menghambat aktivitas penataan sampah di TPA tersebut.
“Saya sudah beberapa kali memperingatkan Pak Aris selaku Kepala DLH untuk segera mengambil langkah cepat terkait pengadaan alat berat tersebut,” jelasnya
Ia menegaskan, Pihak legislatif akan mendalami segera terkait persoalan alat berat yang ada di TPA Darupono.
“Kami akan mengkaji persoalan alat berat di TPA Darupono. Kami akan tindaklanjuti ke sana, Harusnya pengadaan baru,” tegasnya
Terpisah Bupati Kendal Dyah Kartika Permanasari menyampaikan, alat berat di TPA Darupono sedang diperbaiki dan rencananya akan ada pengadaan alat berat di tahun ini.
Baca juga : Sampah Berserakan di Ruas Jalan Kota Pekalongan Dikeluhkan Warga
“Kami sudah menerima laporan dan pengajuan alat berat baru untuk TPA Darupono dan akan direalisasikan tahun 2025, sehingga permasalahan bisa teratasi,” ujarnya. (Arif-03)