33 C
Semarang
, 29 May 2025
spot_img

Polres Demak Siaga, Antar Jemput Pelajar Terjebak Banjir dengan Perahu Karet

Demak, Jatengnews.id – Musim kemarau basah yang terjadi di sebagian besar wilayah Pulau Jawa membawa dampak tidak biasa bagi sejumlah desa di Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak.

Alih-alih kering, hujan deras dan pasang air laut justru menyebabkan banjir di beberapa wilayah, termasuk Desa Sayung dan Lengkong.

Baca juga : 13 Kecamatan Terdampak Banjir Demak

Situasi tersebut menghambat aktivitas harian warga, termasuk anak-anak yang tetap harus menuntut ilmu meski jalanan tergenang air. Menyikapi kondisi ini, Polres Demak menyediakan perahu karet sebagai sarana transportasi darurat bagi para pelajar terdampak banjir.

Kapolres Demak, AKBP Ari Cahya Nugraha melalui Kasat Samapta AKP Wasito menjelaskan bahwa pihaknya telah mengerahkan empat unit perahu karet yang difungsikan untuk mengantar dan menjemput siswa dari rumah ke sekolah, serta sebaliknya.

“Curah hujan yang tinggi di wilayah Sayung menyebabkan genangan air semakin dalam. Kami tidak ingin pendidikan anak-anak terhenti, maka kami fasilitasi perahu agar mereka tetap bisa bersekolah meski harus melintasi banjir,” ujar AKP Wasito, Senin (26/5/2025).

Banjir yang melanda dua desa tersebut turut menggenangi akses menuju beberapa lembaga pendidikan, seperti SD Negeri 4 Sayung, RA, MI, MTs, hingga MA Yayasan Al Fathoni Nurussalam Ponpes Hidayatul Qur’an. Hal ini membuat siswa kesulitan menuju sekolah tanpa bantuan transportasi khusus.

Untuk mendukung kelancaran kegiatan ini, sebanyak 30 personel Satsamapta dibantu jajaran Polsek Sayung turut dikerahkan. Mereka bertugas mengoperasikan perahu, serta membantu evakuasi warga ke tempat yang lebih aman jika diperlukan.

“Dengan adanya layanan antar jemput ini, para siswa bisa tetap mengikuti pelajaran tanpa khawatir basah atau terlambat. Seragam mereka tetap kering, dan mereka bisa belajar dengan nyaman,” imbuhnya.

AKP Wasito menambahkan, bantuan ini akan terus dilakukan setiap hari selama banjir belum surut.

Baca juga : Pemkab Karanganyar Bantu Korban Banjir Demak

“Ini bagian dari komitmen Polri untuk selalu hadir dan memberikan perlindungan serta kenyamanan kepada masyarakat, terutama di saat-saat sulit seperti ini,” (Sam-03)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN