SEMARANG, Jatengnews.id – Setelah sukses digelar di Sumatera, rangkaian acara Yupiland Jelajah Negeri 2025 kini menyambangi Pulau Jawa. Kota Semarang menjadi tuan rumah selanjutnya dalam perhelatan yang menggabungkan hiburan anak, edukasi, dan peluncuran produk terbaru dari PT Yupi Indo Jelly Gum.
Adapun, acara ini berlangsung di THE PARK SEMARANG mulai 17 Juli hingga 30 Juli 2025. Selama dua pekan, masyarakat dapat menikmati beragam wahana bermain interaktif yang dirancang untuk anak-anak dan keluarga.
Baca juga : Expo dan Demo Day Program WMK Dimeriahkan 80 Booth di The Park Mall Semarang
Pengunjung dapat menemukan berbagai aktivitas menarik seperti kolam bola warna-warni, rumah balon, hingga spot-spot foto yang Instagramable. Salah satu atraksi paling dinanti adalah “Hujan Yupi”, di mana berbagai produk Yupi dijatuhkan dari atas untuk diperebutkan pengunjung. Momen ini kerap menjadi puncak keseruan dan daya tarik utama setiap penyelenggaraan Yupiland.
Marketing Communication Manager PT Yupi Indo Jelly Gum, Addyono Koloway menjelaskan bahwa Yupiland Jelajah Negeri merupakan bentuk komitmen Yupi dalam mendekatkan diri dengan konsumen di berbagai kota di Indonesia.
“Yupiland tidak hanya memberikan hiburan, tetapi juga menjadi sarana bagi keluarga untuk menikmati waktu berkualitas bersama dalam suasana yang aman dan menyenangkan,” ujarnya Sabtu (19/07/2025).
Selain menyuguhkan wahana bermain, Yupi juga memperkenalkan produk terbaru dalam acara ini. Beberapa di antaranya yaitu:
Yupi Mallow Puffy Land, marshmallow dengan rasa markisa, Yupi Bolicious, mengandung jus buah dan kolagen, Yupi Mango A Go Go, dengan rasa mangga yang menyegarkan, Yupi Chop Chop, mengusung rasa buah kiwi, dan Yupi Roo Jax, dengan sensasi rasa asam dan sedikit pedas.
Produk-produk baru ini diklaim menggunakan bahan-bahan berkualitas tinggi dan telah terdaftar di Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH). Yupi juga menerapkan Sistem Jaminan Halal (SJH) untuk memastikan proses produksinya sesuai standar yang berlaku.
“Kami ingin memastikan semua produk Yupi tidak hanya enak, tetapi juga aman dan halal untuk dikonsumsi oleh seluruh keluarga,” tambah Addyono.
Baca juga : Perkuat Penetrasi Pasar, Digiplus Hadirkan Tiga Gerai di Semarang
Dengan konsep acara yang edukatif, aman, dan penuh warna, Yupiland Jelajah Negeri diharapkan menjadi pilihan destinasi hiburan keluarga selama liburan anak sekolah di Kota Semarang dan sekitarnya. (03)