Beranda Pendidikan PLN Indonesia Power dan IZI Jateng Salurkan Beasiswa dan Sarpras untuk Karimunjawa

PLN Indonesia Power dan IZI Jateng Salurkan Beasiswa dan Sarpras untuk Karimunjawa

Bantuan ini diharapkan meringankan beban ekonomi keluarga serta memotivasi para siswa untuk terus semangat belajar dan meraih cita-cita

Perwakilan PLN Indonesia Power Semarang memberikan berasiswa kepada sisswa bertempat di PLTD Karimunjawa, Kabupaten Jepara, Jumat (19/7/2025). (Foto: Dok/PLN)

JEPARA, Jatengnews.id – PT PLN Indonesia Power Unit Bisnis Pembangkitan (UBP) Semarang terus menunjukkan komitmennya terhadap pemberdayaan masyarakat di daerah 3T (terdepan, terluar, tertinggal).

Bekerja sama dengan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Jawa Tengah, perusahaan menyalurkan sejumlah bantuan pendidikan dan sarana prasarana (sarpras) untuk masyarakat di wilayah Sub Unit PLTD Karimunjawa, Kabupaten Jepara, Jumat (19/7/2025).

Dalam program bertajuk Pelayanan Masyarakat Karimunjawa, PLN dan IZI memberikan beasiswa pendidikan kepada 90 siswa dari berbagai jenjang: 45 siswa SD, 25 siswa SMP/MTs, dan 20 siswa SMA/SMK/MA.

“Bantuan ini diharapkan meringankan beban ekonomi keluarga serta memotivasi para siswa untuk terus semangat belajar dan meraih cita-cita,” ujar pihak PLN dalam keterangan tertulis.

Baca juga: PLN Indonesia Power Semarang Salurkan Bantuan Korban Banjir

Bantuan Sarpras Ibadah dan Pendidikan

Tak hanya beasiswa, bantuan juga disalurkan dalam bentuk sarana prasarana keagamaan, seperti pemasangan plang masjid dan 50 sak semen guna mendukung pembangunan atau renovasi tempat ibadah.

Untuk mendukung aktivitas belajar dan olahraga anak-anak, PLN dan IZI menyerahkan:

  • 5 unit kipas angin untuk fasilitas olahraga
  • 1 set sound system
  • 32 set meja anak-anak
  • 6 set permainan edukatif (puzzle)
  • serta bantuan perbaikan atap bangunan pendidikan
Foto bersama perwakilan PLN Indonesia Power Semarang memberikan berasiswa kepada sisswa bertempat di PLTD Karimunjawa
Foto bersama perwakilan PLN Indonesia Power Semarang memberikan berasiswa kepada sisswa bertempat di PLTD Karimunjawa, Kabupaten Jepara, Jumat (19/7/2025). (Foto: Dok/PLN)

Bantuan diserahkan secara simbolis di Balai Desa Kemujan, Kecamatan Karimunjawa, dan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan PLN Sub Unit PLTD Karimunjawa, IZI Jateng, Sekretaris Camat Karimunjawa, perangkat desa, serta tokoh masyarakat.

Ega Surya Kusuma, Asisten Manager PLTD Karimunjawa, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) yang dilaksanakan secara rutin.

“Kami berharap bantuan ini benar-benar bermanfaat dan dapat dirasakan langsung oleh masyarakat luas, khususnya di Sub Unit PLTD Legion Bajak,” jelasnya.

Apresiasi Masyarakat Karimunjawa

Mewakili pemerintah kecamatan, Muslikan, Sekretaris Camat Karimunjawa menyampaikan apresiasinya kepada PLN Indonesia Power.

“Bantuan ini sangat dirasakan manfaatnya oleh warga. Kami berharap program ini terus berlanjut dan menjadi agenda rutin di Karimunjawa.”

Senada, Djoko Adhi Saputro, Kepala Kantor Perwakilan IZI Jawa Tengah menyatakan komitmen untuk terus bersinergi.

“Kolaborasi ini diharapkan membawa dampak besar dan menjadi bagian dari gerakan kebaikan yang berkelanjutan.”

Salah satu penerima beasiswa, Windy, siswi SMK Negeri 1 Karimunjawa, juga mengungkapkan rasa syukurnya.

Baca juga: PLN Indonesia Power Semarang Salurkan Program Bantuan Bedah Rumah

“Bantuan ini akan saya gunakan untuk membeli perlengkapan sekolah. Semoga lebih banyak teman-teman saya yang bisa merasakan beasiswa seperti ini.”

Sementara itu, Ikhlas Anam, Koordinator Desa Kemujan, juga menyampaikan terima kasih atas bantuan sarana olahraga.

“Semoga fasilitas ini bisa menjadi penyemangat baru bagi para pemuda di Desa Kemujan.”

Kolaborasi PLN Indonesia Power dan IZI Jawa Tengah menjadi bukti nyata sinergi antara dunia usaha dan lembaga sosial dalam mendorong pembangunan inklusif dan berkelanjutan, khususnya di wilayah kepulauan seperti Karimunjawa. (01).

Exit mobile version