Beranda Ekonomi BPJS Ketenagakerjaan Tegal Kampanyekan Go Green Melalui Peduli Pengolahan Sampah

BPJS Ketenagakerjaan Tegal Kampanyekan Go Green Melalui Peduli Pengolahan Sampah

BPJS Ketenagakerjaan Tegal mengadakan kegiatan Go Green untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pengelolaan sampah yang tepat dan berkelanjutan.

Jajaran manajemen BPJS Ketenagakerjaan Tegal. (Foto : Dok BPJS)
Kepala BPJS Ketenagakerjaan Tegal Endah Rahmawati (tengah) berfoto bersama karyawan dan perwakilan DLH Kota Tegal usai bersih bersih lingkungan. (Foto : Dok BPJS)

TEGAL, Jatengnews.id – BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Tegal melakukan kegiatan employee volunteering bertema Go Green: Lindungi Bumi dari Sampah, Jumat (25/7/2025).

Adapun, kegiatan dipusatkan di Jalan MT Haryono, Kota Tegal, dengan melibatkan instansi terkait seperti Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tegal.

Baca juga : Anggota Perbarindo Ikuti Sosialisasi Program BPJS Ketenagakerjaan di Tegal

Aksi peduli lingkungan ini diwujudkan dengan kegiatan bersih-bersih sepanjang jalan serta pemberian bantuan alat kebersihan berupa sapu lidi, pengki, dan tempat sampah kepada DLH Kota Tegal.

Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Tegal, Endah Rahmawati, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program employee volunteering yang mendorong keterlibatan aktif karyawan dalam kegiatan sosial dan lingkungan.

“Go Green ini bukan hanya isu lokal di Kota Tegal, tapi sudah menjadi isu global. Kami ingin mengajak masyarakat untuk peduli terhadap lingkungan, khususnya dalam pengelolaan sampah agar bisa diolah kembali menjadi sesuatu yang bermanfaat,” ujar Endah.

Menurutnya, sampah tidak semestinya hanya dibuang begitu saja. Dengan pengelolaan yang tepat, sampah organik bisa kembali ke alam dan memberikan nilai guna bagi masyarakat.

Ia menambahkan, upaya ini diharapkan menjadi contoh bagi Pemerintah Kota Tegal, instansi, serta masyarakat luas agar lebih aktif mengelola sampah secara berkelanjutan.

“Harapan kami, kegiatan ini mampu membangkitkan kesadaran kolektif, termasuk di kalangan karyawan BPJS Ketenagakerjaan, untuk terus menjaga dan melestarikan lingkungan,” tambahnya.

Selain aksi bersih-bersih, para karyawan BPJS Ketenagakerjaan juga melakukan sosialisasi kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga kebersihan dan pengelolaan sampah.

Sementara itu, Perwakilan DLH Kota Tegal, Agus Handoyo, menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif BPJS Ketenagakerjaan. Menurutnya, kolaborasi semacam ini sangat penting dalam membangun budaya hidup bersih dan sehat.

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini. Semoga masyarakat semakin peduli terhadap kebersihan lingkungan demi mewujudkan Kota Tegal yang bersih dan bebas dari sampah,” ungkapnya.

Baca juga : BPJS Ketenagakerjaan Tegal Beri Santunan 2 Ahli Waris

Dengan adanya kolaborasi seperti ini, diharapkan semangat Go Green bisa menjadi gerakan bersama dalam menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan berkelanjutan. (03)

Exit mobile version