KABUPATEN SEMARANG, Jatengnews.id – Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UP2B Jateng & DIY resmi meluncurkan program Gerobak Cahaya sebagai bentuk dukungan nyata bagi pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM).
Program ini sekaligus menjadi rangkaian peringatan Milad ke-19 YBM PLN serta menyambut Hari Listrik Nasional ke-80.
Acara berlangsung di kantor PT PLN (Persero) UP2B Jateng & DIY dengan penyerahan 5 gerobak usaha lengkap dengan peralatan penunjang kepada para penerima manfaat. Mereka adalah:
Baca juga: PLN UP2B Jateng-DIY dan IZI Jateng Luncurkan Program Gerobak Cahaya untuk UMKM
- Ibu Nikmah – penjual soto ayam
- Ibu Evi Oktafiani – penjual kebab keliling
- Ibu Tanti Ningsih – penjual donat dan aneka kue
- Ibu Rita Agustini – penjual angkringan
- Bapak Sriyono – penjual nasi goreng dan bakmie jowo
Bantuan yang diberikan tidak hanya berupa gerobak, tetapi juga perlengkapan usaha seperti kompor, wajan, dandang bakmie, kukusan, stand mixer, payung jualan, termos, hingga peralatan tambahan lainnya.
“Melalui dukungan ini, kami berharap penerima manfaat semakin berdaya, mandiri, dan mampu meningkatkan kesejahteraan ekonomi keluarga,” kata Rachmat Hidayat, Manager PT PLN (Persero) UP2B Jateng & DIY.
Sinergi Kebaikan untuk Usaha Mandiri
Ketua YBM PLN UP2B Jateng & DIY, Yogi Saputro, menjelaskan bahwa program ini selaras dengan tema “Sinergi Kebaikan Wujudkan Usaha Mandiri dengan Gerobak Berdaya”. “Gerobak Cahaya merupakan wujud kepedulian YBM PLN dalam pilar ekonomi untuk memberdayakan UMKM, khususnya mustahik. Harapan kami, program ini mampu membawa penerima manfaat naik kelas, dari mustahik menjadi muzaki,” ujarnya.
Para penerima manfaat menyampaikan rasa syukur atas bantuan yang diterima. Evi Oktafiani, penjual kebab keliling: “Saya sangat berterima kasih kepada PLN UP2B Jateng & DIY. Gerobak Cahaya ini membuat saya bahagia dan insyaAllah akan saya gunakan sebaik mungkin untuk memperbaiki ekonomi keluarga.”
Sriyono, penjual nasi goreng dan bakmie jowo: “Terima kasih kepada para donatur PLN. Bantuan gerobak dan perlengkapan ini sangat bermanfaat bagi usaha saya dan semoga menjadi ladang ibadah bagi karyawan PLN.”
Baca juga: PLN Jateng DIY Gelar Fun Run PLN Mobile 2024 di Hari Pelanggan Nasional
PLN Hadirkan Cahaya Kebaikan
Melalui program Gerobak Cahaya, YBM PLN UP2B Jateng & DIY berharap dapat menghadirkan “cahaya kebaikan” yang tidak hanya menerangi rumah-rumah melalui listrik, tetapi juga kehidupan masyarakat melalui pemberdayaan ekonomi.
Langkah ini diharapkan mampu menjadi awal perubahan menuju kemandirian usaha dan membawa manfaat berkelanjutan bagi para pelaku UMKM serta lingkungan sekitarnya. (01).






