SEMARANG, Jatengnews.id — Duka mendalam menyelimuti Kota Semarang. Minggu (9/11/2025), kabar berpulangnya V. Djoko Riyanto, S.E., suami dari Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng, menjadi pukulan berat tidak hanya bagi keluarga, tetapi juga bagi banyak orang yang mengenalnya sebagai pribadi hangat dan rendah hati.
Meski tengah berduka, pemerintahan Kota Semarang tetap berjalan seperti biasa. Wakil Wali Kota Iswar Aminuddin memastikan seluruh kegiatan pemerintahan dikoordinasikan dengan baik oleh Sekretaris Daerah bersama jajaran protokol.
Baca juga : Menjelang Penutupan, Baru Lima Pendaftar Seleksi Sekda Karanganyar
“Kita semua tentu kehilangan, tapi roda pemerintahan tetap harus berjalan. Kami memastikan seluruh pelayanan publik tetap berjalan sebagaimana mestinya,” ujar Iswar dengan nada haru.
Iswar mengenang almarhum sebagai sosok yang bersahaja, penuh dedikasi, dan memiliki komitmen kuat dalam memperjuangkan kesejahteraan masyarakat.
“Beliau orang yang sangat baik, penuh ketulusan. Saat masih di DPRD, beliau selalu mencari jalan tengah dalam setiap perbedaan. Sosok penyejuk, yang mampu menjembatani banyak pandangan,” kenangnya.
Suasana haru menyelimuti prosesi pemakaman yang digelar Minggu sore. Sejumlah pejabat, sahabat, dan keluarga besar turut hadir memberikan penghormatan terakhir. Wajah-wajah sedih tampak tak bisa menyembunyikan rasa kehilangan.
“Atas nama Pemerintah Kota dan seluruh warga Semarang, kami menyampaikan belasungkawa sedalam-dalamnya. Semoga beliau mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan,” ucap Iswar di sela prosesi pemakaman.
Di antara pelayat, hadir anggota DPR RI Samuel Wattimena, yang mengaku masih tak percaya mendengar kabar duka itu.
“Tadi malam saya baru bertemu Bu Agustin. Rasanya sulit dipercaya. Tapi kita percaya, Tuhan punya rencana indah untuk setiap umat-Nya,” katanya.
Samuel mengenang almarhum sebagai pribadi yang tetap bersemangat meski tengah berjuang melawan sakit.
“Sorot matanya selalu hidup. Walau tubuhnya lemah, semangatnya tidak pernah padam,” ujarnya dengan nada lirih.
Ia juga menuturkan bagaimana ketegaran Wali Kota Agustina Wilujeng selama mendampingi sang suami di masa-masa sulit.
“Bu Agustin itu sosok yang luar biasa kuat. Ia selalu berbicara tentang suaminya dengan syukur dan sukacita, bukan kesedihan. Itu bentuk cinta yang dalam,” tutur Samuel.
Kepergian V. Djoko Riyanto meninggalkan kesan mendalam bagi banyak orang — seorang pemimpin yang lembut, sahabat yang setia, dan suami yang penuh kasih.
Baca juga : Konfercab XI GP Ansor, Pj Bupati Brebes Djoko Gunawan Beri Apresiasi
Pemkot Semarang mengajak masyarakat untuk bersama-sama mendoakan almarhum agar mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa, serta memberikan dukungan dan doa bagi keluarga besar Wali Kota agar diberi kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi masa duka ini. (03)




