Beranda Daerah 520 Kecelakaan dalam Setahun, Polres Demak Gerakkan Operasi Zebra

520 Kecelakaan dalam Setahun, Polres Demak Gerakkan Operasi Zebra

Polres Demak menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Candi 2025 untuk meningkatkan keselamatan lalu lintas di Jateng.

Operasi Zebra Candi 2025 di Lapangan Wicaksana Laghawa, Senin (17/11/2025). (Foto : Sam)
Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Candi 2025 di Lapangan Wicaksana Laghawa, Senin (17/11/2025). (Foto : Sam)

DEMAK, Jatengnews.id – Berdasarkan evaluasi keselamatan lalu lintas tahun sebelumnya, Polres Demak menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Candi 2025 di Lapangan Wicaksana Laghawa, Senin (17/11/2025).

Apel dipimpin Kapolres Demak, AKBP Ari Cahya Nugraha, dan dihadiri jajaran Forkopimda Demak serta personel gabungan dari Kodim 0716/Demak, Dinas Perhubungan, dan Satpol PP.

Baca juga : Operasi Zebra 2024, Hindari 7 Pelanggaran Ini untuk Keamanan Berkendara

Operasi Zebra Candi 2025 digelar selama 14 hari, mulai 17 hingga 30 November 2025, dengan tema “Terwujudnya Kamsel Lantas yang Aman, Nyaman, dan Selamat Menjelang Pelaksanaan Operasi Lilin 2025.” Pelaksanaan operasi ini untuk menekan angka kecelakaan yang masih terjadi di wilayah Jawa Tengah.

Data Operasi Zebra Candi 2024 menunjukkan adanya 520 kejadian kecelakaan lalu lintas di Jawa Tengah, menurun 29 kejadian dibanding tahun sebelumnya yang tercatat 549 kasus. Penurunan ini menjadi indikator positif, namun Polres Demak menilai masih diperlukan upaya intensif untuk memastikan tren tersebut terus berlanjut pada 2025.

Kapolres Demak AKBP Ari Cahya Nugraha menegaskan bahwa meningkatnya jumlah kendaraan dan mobilitas masyarakat berdampak langsung pada kompleksitas permasalahan lalu lintas. Karena itu, Operasi Zebra Candi 2025 dirancang dengan fokus pada pelanggaran yang paling berkontribusi terhadap kecelakaan, seperti penggunaan ponsel saat berkendara, pengendara di bawah umur, tidak memakai helm SNI atau sabuk pengaman, berboncengan lebih dari satu orang, berkendara dalam keadaan mabuk, melawan arus, serta melebihi batas kecepatan.

“Operasi Zebra adalah upaya preventif dan represif yang berbasis data untuk menekan kecelakaan beserta fatalitasnya. Kami berharap disiplin masyarakat meningkat dan angka kecelakaan kembali mengalami penurunan signifikan,” ujar Kapolres.

Selain apel kesiapan, Polres Demak juga memberikan penghargaan kepada personel berprestasi. Kasat Resnarkoba Polres Demak AKP Eko Bambang Nurtjahjo bersama 11 anggotanya menerima penghargaan atas pengungkapan narkotika dengan barang bukti 1 ons 18 gram sabu, delapan butir ekstasi, 38.800 butir obat berbahaya, serta lima laporan polisi yang berhasil ditangani hanya dalam waktu 24 jam.

Pada kesempatan yang sama, Polsek Karanganyar dinobatkan sebagai juara pertama lomba SPKT dan kebersihan antar Polsek, disusul Polsek Karangawen dan Polsek Karangtengah.

Menutup amanat, Kapolres kembali mengingatkan pentingnya dedikasi setiap anggota dalam menjalankan tugas pelayanan masyarakat.

Baca juga : Satlantas Polres Demak Sosialisasi Operasi Zebra Candi 2025

“Jadikan setiap interaksi sebagai amal ibadah. Sekecil apa pun langkah kita, semuanya berkontribusi bagi keselamatan masyarakat,” tutupnya. (03)

Exit mobile version