Beranda Olahraga Bupati Brebes Buka Forkab Kormi dan Launching Program Satu Desa Satu Instruktur...

Bupati Brebes Buka Forkab Kormi dan Launching Program Satu Desa Satu Instruktur Senam

Festival ini bukan hanya ajang olahraga, tetapi momentum membangun kebersamaan, memperkuat karakter, dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat,

Forkab KORMI Brebes ketika dibuka (Foto:ist)

BREBES, Jatengnews.id  – Bupati Brebes yang diwakili Kepala Dindikpora Caridah MPd secara resmi membuka Festival Olahraga Kabupaten (Forkab) Kormi Brebes sekaligus meluncurkan program Satu Desa Satu Instruktur Senam di GOR Sasana Krida Adikarsa, Sabtu (22/11/2025).

Dalam sambutan tertulisnya, Bupati Brebes Hj Paramitha Widya Kusuma SE MM mengapresiasi kegiatan tersebut.

Baca juga: Bupati Brebes Resmikan Gedung Sekolah Minggu HKBP Brebes

“Festival ini bukan hanya ajang olahraga, tetapi momentum membangun kebersamaan, memperkuat karakter, dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat,” ujarnya.

Program Satu Desa Satu Instruktur Senam disebut sebagai langkah strategis untuk menghadirkan kegiatan olahraga terstruktur di setiap desa, meningkatkan partisipasi warga, serta menumbuhkan budaya hidup sehat yang merata di Brebes.

“Dari desa kita bangun gerakan besar olahraga masyarakat yang kuat dan berkelanjutan,” tegas Bupati.

Baca juga: Bupati Brebes: Pensiun Bukan Akhir Pengabdian

Forkab Kormi menampilkan berbagai cabang olahraga, seperti senam, eggrang, terompah panjang, panahan tradisional, push bike, hingga universal line dance. Ketua Kormi Brebes Fajar Adi Widiarso berharap Forkab dapat menjadi agenda rutin tahunan.

Acara pembukaan berlangsung meriah dan dihadiri Ketua KONI Brebes, Ketua Asiafi Brebes, jajaran OPD, dan seluruh peserta Forkab Kormi.(02)

Exit mobile version