30.1 C
Semarang
, 7 Oktober 2025
spot_img

Wali Kota Tegal Buka Kejurprov Panahan Junior Jateng 2025

Dedy Yon menegaskan bahwa ajang tersebut bukan sekadar kompetisi, melainkan sarana pembentukan karakter generasi muda.

TEGAL, Jatengnews.id – Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono, secara resmi membuka Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Panahan Junior Jawa Tengah Tahun 2025 di Stadion Yos Sudarso, Selasa (7/10/2025).

Dedy Yon menegaskan bahwa ajang tersebut bukan sekadar kompetisi, melainkan sarana pembentukan karakter generasi muda.

Baca juga: 876 Atlet Panahan Bersaing di MilkLife Archery Challenge di Kudus

“Lewat olahraga panahan, kita belajar fokus, kesabaran, dan tanggung jawab,” ujarnya.

Ia berharap kejuaraan ini mampu melahirkan atlet-atlet berbakat yang dapat membawa nama Jawa Tengah ke tingkat nasional dan internasional.

Ketua Perpani Kota Tegal, Amiruddin, menyampaikan bahwa kejuaraan diikuti 776 atlet dari berbagai daerah, dengan Kabupaten Cilacap menjadi kontingen terbanyak (72 atlet).

“Kami berterima kasih kepada Pemerintah Kota Tegal atas dukungan penuh terhadap penyelenggaraan kejuaraan ini,” katanya.

Baca juga: Latri Listyowati Dikukuhkan Ketua Perpani Karanganyar

Sementara Ketua Perpani Provinsi Jawa Tengah, Sujarwanto Dwiatmoko, mengapresiasi Kota Tegal sebagai tuan rumah yang ramah dan mendukung pembinaan olahraga.

“Kejurprov ini bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga mempererat persahabatan antar-atlet junior,” tutupnya.(02)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN