27.5 C
Semarang
, 21 November 2025
spot_img

Keseruan Field Trip SD Isriati Baiturrahman 1 Semarang di Desa Wisata Jatirejo

Selain edukasi pangan, peserta juga mengikuti sesi seni tari yang dipandu Kak Sani dan tim

SEMARANG, Jatengnews.id – Suasana ceria menyambut kedatangan siswa-siswi SD Hj Isriati Baiturrahman 1 Simpang Lima Semarang saat mengikuti kegiatan field trip di Desa Wisata Jatirejo, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang, Kamis (20/11/2025).

Rombongan yang terdiri dari 97 siswa dan 10 guru tiba sekitar pukul 08.30 WIB. Mereka disambut oleh tim Desa Wisata (Deswita) Jatirejo sebelum melanjutkan perjalanan menuju Bumi Perkemahan Jatirejo menggunakan kereta wisata.

Di lokasi, para siswa mengikuti berbagai aktivitas edukatif dan rekreatif, diawali dengan fun game yang dipandu Kak Niken dan Kak Cherly untuk membangun semangat belajar. Setelah itu, mereka menerima materi sejarah Desa Jatirejo melalui metode story telling.

Baca juga: Outing Class di Deswita Jatirejo, Pengunjung Diajak Keliling Naik Kereta Wisata

Anak-anak juga diajak menyaksikan proses pengolahan buah aren (kolang-kaling), mulai dari pemetikan hingga pengempengan. Kegiatan dilanjutkan dengan cooking class pembuatan manisan serta kerupuk kolang-kaling, di mana para siswa dapat mencoba langsung membuat adonan.

Para siswa SD Hj Isriati Baiturrahman 1 Semarang praktek bikin kerupuk
Para siswa SD Hj Isriati Baiturrahman 1 Semarang praktek membuat adonan kerupuk kolang-kaling di Desa Wisata Jatirejo, Kamis (20/11/2025). (Foto: JN)

Selain edukasi pangan, peserta juga mengikuti sesi seni tari yang dipandu Kak Sani dan tim. Pada sesi ini, anak-anak belajar Tari Si Koling, tarian khas Desa Wisata Jatirejo.

Kegiatan berikutnya adalah praktik meracik minuman jahe merah, produk unggulan UMKM Kajera. Siswa tampak antusias mempelajari proses pembuatan dan mencicipi hasilnya.

Ahmad Saiku, salah satu guru pendamping, mengapresiasi rangkaian kegiatan yang dinilai memberikan pengalaman belajar baru bagi siswa.

“Anak-anak mendapatkan banyak ilmu, terutama mengenai pengolahan kolang-kaling dan jahe merah. Mereka melihat langsung prosesnya dari awal hingga akhir, sesuatu yang tidak mereka dapatkan di sekolah,” ujarnya.

Ia juga menilai kegiatan seni tari memberi pengalaman menarik bagi siswa. “Alhamdulillah, anak-anak sangat gembira karena bisa belajar Tari Si Koling, tarian khas Jatirejo. Terima kasih kepada tim Desa Wisata Jatirejo yang telah menyambut kami dengan baik,” tambahnya.

Baca juga: Keseruan 30 Denok Kenang 2025 Eksplor di Desa Wisata Jatirejo

Ketua Deswita Jatirejo, Deni Wikuncoro, turut mengucapkan terima kasih atas kunjungan tersebut. “Semoga kegiatan hari ini bermanfaat dan memberi pengalaman berharga bagi anak-anak,” katanya.

Desa Wisata Jatirejo diketahui menawarkan berbagai paket edukasi, mulai dari produksi kolang-kaling dan jahe merah, edukasi peternakan sapi GFF, edukasi budidaya cabai, hingga aktivitas river tubing. (01)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN