28 C
Semarang
, 18 Januari 2026
spot_img

Pendaki Gunung Slamet yang Hilang Ditemukan Meninggal di Pos 9

Sebelumnya, pendaki lain, Himawan Choidar Bahran (18), ditemukan selamat pada 30 Desember 2025 di Pos 9.

PURBALINGGA, Jatengnews.id – Syafiq Ridhan Ali Razan (18), pendaki Gunung Slamet yang hilang sejak 27 Desember 2025, akhirnya ditemukan meninggal dunia pada Rabu (13/1/2026) pagi di sekitar Pos 9 jalur pendakian Gunung Slamet, tepatnya di dasar lereng tak jauh dari batas vegetasi.

Sebelumnya, pendaki lain, Himawan Choidar Bahran (18), ditemukan selamat pada 30 Desember 2025 di Pos 9.

Baca juga: Gunung Slamet Menuju Taman Nasional Bebas Sampah

Lokasi Ali ditemukan berada di jalur turun menuju Basecamp Gunung Malang, bukan jalur pendakian yang ia gunakan saat naik melalui Basecamp Dipajaya.

Kondisi cuaca buruk dan kabut tebal menunda evakuasi jenazah. Evakuasi baru dilakukan pada Kamis (15/1/2026) pagi, dari kedalaman jurang sekitar 20 meter, dan jenazah berhasil dibawa ke Basecamp Gunung Malang sekitar pukul 14.30 WIB. Kondisi jenazah masih utuh dan mudah dikenali.

Baca juga: Waspada Gunung Slamet Alami Peningkatan Aktivitas Gempa 

Penyebab kematian Ali masih menunggu konfirmasi pihak RSUD Goeteng Taroenadibrata Purbalingga.

Kepala Kantor Basarnas Semarang, Budiono, mengapresiasi upaya tim SAR gabungan yang telah bekerja maksimal hingga korban dapat ditemukan dan dimakamkan oleh keluarga.(02)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN