PEMALANG, Jatengnews.id – Hujan dengan intensitas tinggi mengakibatkan Sungai Comal meluap dan menggenangi rumah warga di Desa Klegen dan Kebojongan, Kecamatan Comal, Kabupaten Pemalang, Sabtu (17/1/2025) dini hari.
Ketinggian air dilaporkan mencapai 20 hingga 50 sentimeter.
Baca juga: Polres Pemalang Ungkap Dugaan Pencabulan Anak
Kapolres Pemalang AKBP Rendy Setia Permana mengatakan, personel Polsek Comal bersama Tim Siaga Bhayangkara langsung bersiaga di lokasi untuk membantu warga, termasuk mengevakuasi anak-anak dan lansia serta membantu kendaraan yang mogok di genangan air. Kondisi banjir saat ini berangsur surut.
Ia memastikan tidak ada korban jiwa maupun warga yang mengungsi.
Baca juga: Polres Pemalang Panen Raya Jagung Kuartal I 2026
Kepolisian mengimbau warga untuk tidak menghidupkan listrik dan perangkat elektronik hingga kondisi aman serta segera melapor ke Call Center Polri 110 atau Hotline WhatsApp Polres Pemalang 0813-2016-110 jika menghadapi keadaan darurat.(02)






