25 C
Semarang
, 28 Januari 2026
spot_img

KONI Jateng Gandeng BPJS Ketenagakerjaan, Atlet Kini Dapat Perlindungan Jaminan Sosial

Melalui kerja sama ini, para pelaku olahraga mendapatkan perlindungan atas risiko kecelakaan kerja hingga risiko kematian yang dapat terjadi selama menjalani latihan maupun pertandingan.

SEMARANG, Jatengnews.id – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jawa Tengah menjalin kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Semarang Pemuda untuk memberikan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi atlet, pelatih, dan ofisial di bawah naungan KONI Jateng.

Penandatanganan kerja sama tersebut berlangsung di Kantor KONI Jateng, kompleks GOR Jatidiri, Kota Semarang, Senin (26/1/2026).

Melalui kerja sama ini, para pelaku olahraga mendapatkan perlindungan atas risiko kecelakaan kerja hingga risiko kematian yang dapat terjadi selama menjalani latihan maupun pertandingan.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Semarang Pemuda, Mohamad Irfan, mengatakan atlet dapat dikategorikan sebagai pekerja nonformal yang berhak memperoleh perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan.

“Atlet memiliki risiko tinggi saat bertanding. Karena itu, mereka dapat diikutkan dalam program BPJS Ketenagakerjaan sebagai pekerja nonformal. Ini merupakan bentuk perlindungan negara bagi insan olahraga,” ujar Irfan.

Ia menambahkan, perlindungan tersebut diharapkan mampu memberikan rasa aman sehingga atlet dapat lebih fokus dalam meningkatkan prestasi.

Sementara itu, Ketua Umum KONI Jawa Tengah, Sujarwanto Dwiatmoko, menegaskan bahwa keselamatan atlet menjadi perhatian utama pihaknya. Risiko cedera hingga kejadian fatal saat bertanding dinilai perlu mendapatkan jaminan yang jelas.

“Kami ingin atlet fokus berjuang dan berprestasi untuk Jawa Tengah. Soal risiko, itu menjadi bagian yang kita pikirkan bersama BPJS Ketenagakerjaan,” kata Sujarwanto.

Kerja sama ini sejalan dengan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2022 tentang Keolahragaan yang menegaskan pentingnya perlindungan dan jaminan keselamatan bagi atlet dan insan olahraga.

Dengan adanya jaminan sosial ketenagakerjaan, KONI Jateng berharap para atlet, pelatih, dan ofisial dapat menjalani aktivitas olahraga dengan rasa aman, sekaligus meningkatkan semangat dalam meraih prestasi di berbagai ajang kompetisi.(02)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN