34 C
Semarang
, 16 May 2024
spot_img

Usai Lebaran Harga Bawang Merah Terus Naik Tembus Rp42.000 Per Kilogram

Jakarta, Jatengnews.id – Harga bawang merah mengalami kenaikan signifikan di 289 Kabupaten/Kota di Indonesia, melonjak 18,48% dibandingkan minggu ketiga Maret 2024.

“Kalau kita lihat Kabupaten/Kota yang mengalami kenaikan harga, 289 Kabupaten/Kota yang mengalami kenaikan harga bawang merah pada minggu ketiga April 2024,” kata Plt. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), Amalia Adininggar dikutip dari Suara.com, Selasa (23/04/2024).

Baca juga : Harga Beras di Purbalingga Berangsur Turun

Dia mengungkapkan, Harga bawang merah nasional mencapai rata-rata Rp 42.200 per kilogram pada minggu ketiga April 2024, naik dari Rp 37.613/kg di minggu sebelumnya. Wilayah yang mengalami kenaikan harga bawang merah bertambah dari 236 menjadi 289 kabupaten/kota.

Tak hanya bawang merah, komoditas sejenis bawang putih juga naik harga menjadi rata-rata nasional sebesar Rp 43.507/kg atau naik 3,92%. Kenaikan harga bawang putih ini, terjadi di 260 Kabupaten/Kota.

Harga daging ayam ras juga mengalami kenaikan di 165 Kabupaten/Kota mengalami kenaikan dengan harga rata-rata nasional daging ayam ras mencapai Rp 39.725/kg, naik 0,59% dari minggu sebelumnya.

Kemudian, Gula pasir juga mengalami kenaikan harga 0,75% dengan harga rata-rata nasional Rp 18.028/kg. Sebanyak 164 Kabupaten/Kota mengalami kenaikan harga gula pasir.

Berbeda dengan komoditas lain, harga beras justru mengalami deflasi dengan harga rata-rata nasional Rp 15.756/kg. Jumlah Kabupaten/Kota yang mengalami kenaikan harga beras pun turun dari 267 menjadi 60 Kabupaten/Kota.

Baca juga : Pemkot Dorong Tersedianya Lahan Produktif di Kota Semarang

“Perkembangan harga beras cukup baik,” pungkasnya. (03)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN