27 C
Semarang
, 27 July 2024
spot_img

Kader Muda Partai Gerindra Wawan Pramono Siap Bertarung di Pilkada Karanganyar

Karanganyar, Jatengnews.id – Setelah Ketua DPC Partai Gerindra Karanganyar Adhe Eliana menyatakan kesiapannya untuk maju dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Karanganyar, kali ini Wawan Pramono salah satu kader partai pimpinan Prabowo Subianto itu juga menyatakan kesiapannya sebagai bakal calon bupati.

Wawan Pramono merupakan Caleg terpilih dalam pemilihan umum yang digelar pada tanggal 14 Februari 2024 lalu. Wawan maju sebagai Caleg dari Dapil IV yang meliputi Kecamatan Colomadu dan Gondangrejo.

Baca juga: Relawan Sedulur Mas Dar Deklarasi Dukung Sudaryono di Pilgub 2024

Sejumlah spanduk dan baliho Wawan Pramono bahkan telah tersebar di sejumlah titik di Karanganyar. Wawan Pramono menyampaikan, tetap menunggu perintah DPC maupun DPP Partai Gerindra.

Menurut Wawan, jika partai  memberikan perintah, maka dia menyatakan kesiapannya untuk menjadi salah satu bakal calon bupati dalam Pilkada mendatang.

“Jika diperintahkan oleh partai, tentu semua kader harus siap. Semua kader memiliki hak yang sama untuk ikut bersaing dalam Pilkada Karanganyar. Apapun resikonya, saya siap. Termasuk jika harus mundur sebagai Caleg terpilih,”tegasnya Kamis (25/4/2024).

Mengenai pemasangan spanduk, Wawan berdalih dipasang oleh para relawan dan simpatisannya saat pelaksanaan pemilihan umum lalu.

Baca juga: Disebut Bakal Calon Bupati Karanganyar, Ini Penjelasan Anggota DPR RI Paryono

“Yang masang spanduk itu para relawan. Karena kita memiliki banyak relawan. Seperti Tani Merdeka, Papera dan relawan Kawa. Sejumlah PAC juga telah menyatakan dukungan jika nantinya saya ditunjuk atau ditegaskan partai menjadi salah satu bakal calon bupati,”jelasnya.

Sebelumnya, sejumlah nama juga diprediksi akan meramaikan bursa bakal calon Bupati Karanganyar. Diantaranya, sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, Ketua Partai Golkar Ilyas Akbar Almadani, anggota DPR RI Paryono, Ketua DPC PDI Perjuangan Karanganyar Bagus Selo, mantan Wakil Bupati Karanganyar Rober Christanto, , serta Dirut PDAM Karanganyar Prihanto.(Iwan-02)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN