30 C
Semarang
, 27 July 2024
spot_img

Ratusan JCH Karanganyar Pamit Haji, Tergabung Lima Kloter

Karanganyar, Jatengnews.id – Sebanyak 705 Jemaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Karanganyar, berpamitan kepada seluruh jajaran Forkompimda Karanganyar untuk menunaikan ibadah haji ke tanah suci Mekkah.

 Kabag Kesra Setda Karanganyar, Ali Qodri, mengatakan, JCH yang akan berangkat menunaikan ibadah haji tahun 2024, terdiri dari 336 laki-laki dan 369 perempuan.

Baca juga: Kirim Tenaga Pendamping, Mbak Ita Ingin Pastikan Keselamatan Calon Jemaah Haji

 Menurut Ali Qodri, JCH Karanganyar tergabung dalam kelompok terbang (Kloter) 88 sebanyak 200 jamaah, Kloter 89, 354 jamaah, Kloter 90, 147 jamaah, Kloter 11, 2 jamaah dan Kloter 100 sebanyak 2 jamaah.

Ali Qodri menjelaskan, waktu keberangkatan JCH Karanganyar, Kloter 88 berangkat pada tanggal 3 Juni 2024 pukul 17 WIB, Kloter 89, beabgk taghal 4 Juni 2024, pukul 08 WIB, Kloter 90 berangkat tanggal 4 Juni 2024 pukul 14. 00 WIB, Kloter 11  berangkat 9 Juni 2024 dari Kantor Kemenag.

“Alhamdulillah, seluruh JCH siap berangkat ke anah suci. Seluruhnya sehat,”ujarnya.

 Kepala Kemenag Karanganyar, Hanif Hanafi menyampaikan, para JCH harus memperhatikan sejumlah larangan selama berada di Tanah Suci Mekkah. Seperti larangan merokok di kawas sekitar masjid, tidak membuang sampah sembarangan, tidak berkerumun, dan mengibarkan spanduk, dan tidak dibenarkan mengambil foto dan video terlalu lama.

“Kita semua beesoa san berharap agar keberangkatan JCH ke tanah suci,  berjalan dengan lancar, pelaksanaan ibadah di tanah suci juga berjalan dengan baik, dan kembali menjadi haji yang mabrur,”harapnya.

Terpisah, Penjabat (Pj) Bupati Karanganyar Timotius Suryadi dalam sambutannya menyampaikan, seluruh JHC dimudahkan saat menjalankan ibadah haji.

Baca juga: Tujuh Calon Jemaah Haji Dipulangkan Daerah Asal

Dikatakan Timotius, selama berada di tanah suci, seluruh JCH berikan  kesehatan, kelancaran dan kemudahan, sehingga  dapat menjalankan rukun wajib dan sunah jamaah haji dengan sebaik-baiknya.

“Kami berharap 705 jamaah diberangkatkan dan kembali ke tanah air  dalam keadaan sehat dan semoga menjadi haji yang mabrur,”pungkasnya. (Iwan-02).

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN