30 C
Semarang
, 15 October 2024
spot_img

Minta Restu, Koalisi Berlian Temui Mantan Bupati Karanganyar Rina Iriani

Karanganyar, Jatengnews.id – Koalisi partai pengusung Rober Christanto-Adhe Eliana (Berlian) mengunjungi kediaman mantan Bupati Karanganyar, Rina Iriani, Jumat (6/9/2024) siang.

 Kedatangan partai koalisi yang terdiri dari PDI Perjuangan, PKS dan Perindo  serta seluruh jajaran pengurus ini,  untuk meminta dukungan dan doa restu mantan orang nomor satu di Karanganyar tersebut.

Baca juga: Pilkada Karanganyar, Istri Rober Dan Adhe Ajukan Cuti Sebagai ASN

Dalam kunjungan tersebut, juga hadir pasangan bakal calon bupati Rober Christanto dan bakal calon wakil bupati, Adhe Eliana.

Ketua DPC PDI Perjuangan Karanganyar, Bagus Selo, mengatakan, selain bersilaturrahmi, juga meminta dukungan dan doa restu kepada Rina Iriani, atas pencalonan pasangan Rober-Adhe dalam Pilkada mendatang.

Bagus Selo mengatakan, kunjungan kepada mantan bupati Karanganyar ini, salah satu gerakan untuk memenangkan pasangan Rober-Adhe.

“Kedatangan kami ke rumah Bu Rina, untuk meminta doa restu dan dukungan. Silaturrahmi kepada mantan pejabat, tokoh agama dan masyarakat, akan terus kami lakukan, dalam rangka pemenangan Pilkada,”kata Bagus Selo.

 Hal yang sama dikatakan bakal calon bupati Rober Christanto. Dukungan yang   yang diberikan oleh Rina Iriani, menjadi dorongan semangat kepada seluruh partai pengusung, dan relawan,  untuk memenangkan Pilkada.

“Dukuangan dan doa restu dari bu Rina menjadi pemicu bagi kami untuk berjuang bersama dalam memenangkan Pilkada nanti. Saya bersama mas Adhe, akan mengabdikan diri kepada masyarakat Karanganyar,”tegasnya.

Baca juga: Video Polisi Siap Amankan Pilkada Karanganyar

Terpisah, mantan bupati Karanganyar periode 2003-2008, 2008-2013, Rina Iriani  berpesan, tetap semangat dalam menghadapi Pilkada Karanganyar 27 November 2024 mendatang.

“Sebagai ibu, saya merestui. Biar nanti masyarakat yang menilai. Saya berharap, Pilkada berlangsung aman dan terpilih bupati dan wakil bupati yang disukai masyarakat,”pungkasnya. (Iwan-02).

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN