24.3 C
Semarang
, 19 Januari 2026
spot_img

Ratusan Pelajar Ikuti Tes Kompetensi Akademik di UMUKA Solo Karanganyar

Kegiatan ini digelar tanpa biaya pendaftaran dan disertai berbagai hadiah menarik bagi peserta.

KARANGANYAR, Jatengnews.id – Sebanyak 365 pelajar SMA/SMK/MA dari berbagai wilayah se-Solo Raya mengikuti Tes Kompetensi Akademik (TKA) yang digelar Universitas Muhammadiyah Karanganyar (UMUKA) Solo, Sabtu (25/10/2025).

Kegiatan ini digelar tanpa biaya pendaftaran dan disertai berbagai hadiah menarik bagi peserta.

Baca juga: Umuka Solo Kerjasama dengan Sumbawa NTB

Rektor UMUKA Solo Karanganyar, Muh Samsuri, mengatakan kegiatan ini merupakan yang pertama kali diselenggarakan dengan tujuan memberikan pengalaman dan bekal kepada siswa yang akan melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

“TKA ini menjadi salah satu langkah awal untuk mempersiapkan siswa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, sekaligus memperkenalkan UMUKA kepada masyarakat,” ujarnya.

Selain tes akademik, pihak universitas juga memberikan sesi motivasi agar para siswa tidak ragu melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

Menurut Samsuri, saat ini banyak lulusan SMA dan SMK yang lebih memilih langsung bekerja daripada kuliah.

Baca juga: UMUKA Solo Siapkan Tenaga Terampil ke Jepang

“Kami ingin menumbuhkan semangat belajar. Walaupun harus bekerja, mereka tetap bisa kuliah. UMUKA menyediakan berbagai program yang fleksibel untuk itu,” jelasnya.

Ia menegaskan, UMUKA berkomitmen untuk memberikan bekal dan semangat kepada generasi muda agar mampu meraih masa depan yang lebih baik.

“Kami ingin anak-anak kita tetap berjuang untuk masa depan mereka. Pendidikan tinggi adalah kunci membuka peluang yang lebih luas,” tandasnya.(02)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN