KARANGANYAR, Jatengnews.id -Sebanyak 1.700 pelari dari seluruh wilayah Solo Raya, mengikuti Heritage Tasikmadoe Run 2025 yang berlangsung di lokasi wisata Pabrik Gula Tasikmadu pada Minggu (9/11/2025). Kegiatan ini merupakan rangkaian hari jadi ke 108 Kabupaten Karanganyar.
Wakil Bupati Karanganyar, Adhe Eliana kepada wartawan menyampaikan, event ini salah satu upaya mempromosikan wisata alam di Bumi Intanpari. Serta dapat menggerakkan perekonomian masyarakat.
Baca juga : Sekda Jateng Dorong Tiap Daerah Gelar Event Sport Tourism
“Karanganyar hanya punya wisata alam. Kita tidak punya laut. Event ini merupakan upaya kita mempromosikan objek wisata di Karanganyar,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Persatuan Atletik Indonesia (PASI) Karanganyar Prasetya Adi mengatakan Heritage Tasikmadoe Run 2025 ini untuk kategori 5 Km dan 10 Km, pihaknya menggandeng Perusahaan Umum Daerah (PUD) Aneka Usaha.
“Lomba lari ini terbuka untuk umum dengan toyal hadiah Rp18 juta. Kejuaraan ini sekaligus sebagai ajang penjaringan terhadap atlet berbakat olah raga atletik,”terangnya.
Disisi lain, Direktur Utama PUD Aneka Usaha, Samidi menuturkan, manajemen perusahaan akan mengembangkan bekas Pabrik Gula (PG) Tasikmadu tersebut menjadi kawasan wisata living heritage.
Baca juga : Dafam Semarang Siap Gelar Fun Run Lari Sama Mantan
“Saat ini masih dalam proses pembangunan. Bekas PG Tasikmadu ini akan kita sulap menjadi lokasi wisata budaya dan sejarah,”pungkasnya. (03)
