KARANGANYAR, Jatengnews.id – Pendaftaran seleksi calon Direktur Utama dan Direktur Umum PDAM Tirta Lawu Karanganyar resmi ditutup pada Rabu (22/1/2026).
Hingga batas akhir, tercatat tujuh orang pelamar yang mendaftar untuk mengisi dua posisi strategis tersebut.
Untuk jabatan Direktur Utama, terdapat tiga pelamar, yakni Budi Hartono, Agung Wibisono, dan Ngadiman. Ketiganya berasal dari internal PDAM Tirta Lawu Karanganyar.
Baca juga: PDAM Karanganyar Tingkatkan Layanan Mojogedang
Sementara itu, lima orang mendaftar sebagai calon Direktur Umum, yaitu Bambang Sadewo, Parjono, Bobi Permana, Candra Satriya Dewantoro, serta Habsor Kholis Abid.
Dari seluruh pelamar, hanya satu orang yang berasal dari luar PDAM Tirta Lawu Karanganyar, yakni Habsor Kholis Abid yang diketahui berasal dari PDAM Tirta Makmur Sukoharjo.
Bupati Karanganyar, Rober Christanto, menegaskan bahwa proses seleksi sepenuhnya diserahkan kepada panitia seleksi (Pansel).
“Untuk proses selanjutnya, sepenuhnya menjadi kewenangan panitia seleksi,” kata Rober, Kamis (23/1/2026).
Sementara itu, Kepala Bagian Perekonomian Setda Karanganyar, Denyi, menjelaskan bahwa Pansel memiliki waktu hingga 27 Januari 2026 untuk melakukan pemeriksaan administrasi terhadap seluruh pelamar.
“Setelah pendaftaran ditutup, tahapan berikutnya adalah seleksi dan verifikasi berkas administrasi,” ujarnya.
Baca juga: Direktur PDAM Karanganyar Dikukuhkan Bapak Relawan Karanganyar
Pelamar yang dinyatakan lolos administrasi akan mengikuti Uji Kelayakan dan Kepatutan yang dijadwalkan berlangsung pada 28–29 Januari 2026 di Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS).
“Seluruh tahapan seleksi dilaksanakan sesuai dengan ketentuan dan regulasi yang berlaku,” pungkas Denyi.(02)






