SEMARANG, Jatengnews.id – Sebagai upaya percepatan sertifikasi halal, Walisongo Halal Center (WHC) menggelar seminar penting dengan melibatkan 200 Pendamping Proses Produk Halal (P3H).
Adapun, kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Prof. Dr. Mukhsin Jamil M.Ag, Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Kelembagaan.
Prof. Dr. Mukhsin Jamil menyatakan bahwa pemanfaatan platform digital dapat mempermudah digitalisasi halal dan mendukung pengembangan industri halal di Indonesia.
“WHC berkomitmen untuk menjadi lembaga terdepan dalam membangun ekosistem halal yang lebih kokoh dan berkelanjutan,” ujarnya melalui siaran pers, Senin (28/07/2025).
Direktur Walisongo Halal Center (WHC), Dr. H. Malikhatul Hidayah, S.T, M.Pd, M.T, menambahkan bahwa digitalisasi adalah langkah strategis untuk mempercepat proses sertifikasi halal.
“Platform digital ini memungkinkan pendamping untuk melakukan pemantauan dan pelaporan secara real-time, yang akan mempercepat waktu proses dan meningkatkan akurasi data,” katanya.
Menurutnya, dengan adanya digitalisasi ini, diharapkan lebih banyak industri halal di Indonesia dapat dengan mudah mengakses proses sertifikasi halal, mempercepat waktu yang dibutuhkan, serta memperluas jangkauan pasar mereka.
Baca juga : Gandeng Bank Indonesia Walisongo Halal Center Lakukan In House Training Sertifikasi Halal
WHC terus berkomitmen untuk menjadikan Indonesia sebagai pemimpin industri halal global melalui inovasi teknologi yang mendukung kemajuan sektor ini. (03)