SEMARANG, Jatengnews.id – Setelah empat tahun vakum, turnamen tenis legendaris Tugu Muda Cup kembali digelar di Semarang.
Kejuaraan nasional tenis junior ini dihidupkan oleh Pelti Jawa Tengah bersama Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) dan sejumlah mitra.
Baca juga: Specta Jateng 2024, Sekda Jateng Sumarno Turun di Laga Perdana Tenis
Ketua Pelti Jateng Samarinda mengatakan, turnamen ini dulu menjadi ikon tenis anak-anak Semarang.
“Sempat berhenti lama sebelum pandemi, tapi sekarang kami sepakat menghidupkannya lagi. Ini momentum kebangkitan tenis Jawa Tengah,” ujarnya, Selasa (7/10/2025).
Turnamen akan berlangsung 13–19 Oktober 2025 di lima lokasi dengan total 19 lapangan.
Ketua Panitia sekaligus Rektor Unimus Prof. Masrukhi menjelaskan, penyelenggaraan kali ini dibuat lebih efisien.
“Dengan 19 lapangan, pertandingan bisa selesai lebih cepat dan tertib,” katanya.
Menurutnya, Tugu Muda Cup yang pertama kali digelar tahun 1987 telah melahirkan banyak petenis nasional.
Baca juga: Sebanyak 50 Wasit Tenis Meja Ikuti Penyegaran Wasit yang Digelar PTMSI Jateng
“Kami ingin menghidupkan kembali semangat legendarisnya. Tugu Muda Cup harus jadi tradisi, bukan sekadar nostalgia,” ujarnya.
Wakil Ketua Umum KONI Jateng Soedjatmiko menambahkan, kejuaraan ini akan dijadikan agenda tahunan dan disiapkan menuju level internasional. “Antusiasme luar biasa, sudah ada 284 atlet terdaftar,” katanya.(02)