25 C
Semarang
, 19 Januari 2026
spot_img

Ribuan Peserta Meriahkan Jalan Sehat HUT ke-54 Korpri Jateng, Dua Paket Umroh Jadi Hadiah Utama

Kegiatan ini diikuti ASN dan masyarakat umum, dan dilepas langsung oleh Gubernur Jateng Ahmad Luthfi

SEMARANG, Jatengnews.id – Ribuan peserta memadati halaman Kantor Gubernur Jawa Tengah untuk mengikuti jalan sehat HUT ke-54 Korpri tingkat provinsi, Sabtu (29/11/2025).

Kegiatan ini diikuti ASN dan masyarakat umum, dan dilepas langsung oleh Gubernur Jateng Ahmad Luthfi.

Baca juga : Pemkab Tegal Adakan Sunatan Massal Peringatan HUT Korpri 2024

Acara berlangsung meriah dengan kehadiran Wakil Gubernur Taj Yasin, Sekda Jateng Sumarno, serta jajaran OPD.

Jalan sehat tahun ini mengusung tema “Bersatu, Berdaulat, Bersama Korpri dalam Mewujudkan Indonesia Maju.”

“Hari ini kita memperingati Hari Korpri dengan jalan sehat. Nikmati kebersamaan dan kesehatan kita bersama-sama,” kata Gubernur Luthfi.

Wakil Gubernur Taj Yasin menambahkan bahwa selain memeriahkan HUT Korpri, kegiatan ini menjadi momentum menumbuhkan budaya hidup sehat.

“Kami juga menyediakan dokter spesialis keliling (Speling) di depan kantor gubernur untuk memberi respon cepat layanan kesehatan,” jelasnya.

Menurutnya, kesehatan anggota Korpri akan berdampak langsung pada peningkatan pelayanan publik.

“Tambahkan semangat dan mudahkan pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.

Sebagai daya tarik, panitia menyediakan berbagai doorprize, termasuk dua paket umroh/wisata religi sebagai hadiah utama yang membuat peserta antusias.

Baca juga : HUT ke-53 Korpri, Staf Diskominfo Karanganyar Terpilih ASN Teladan

Salah satu peserta, Talita, warga Semarang Barat, mengaku senang mengikuti kegiatan ini.

“Seru banget, ramai dan antusiasnya luar biasa. Doorprize-nya keren-keren,” katanya.(02)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN