KARANGANYAR, Jatengnews.id – Hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kabupaten Karanganyar selama sepekan terakhir mengakibatkan kerusakan pada sejumlah ruas jalan, khususnya jalan milik Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.
Curah hujan tinggi menyebabkan lapisan aspal terkelupas dan muncul lubang jalan yang membahayakan pengguna jalan. Salah satu titik kerusakan berada di ruas jalan depan SPBU Papahan, Kecamatan Tasikmadu.
Baca juga: Terperosok ke Jalan Berlubang, Pengendara Motor Lansia Meninggal Dunia
Menanggapi kondisi tersebut, Bupati Karanganyar Rober Christanto mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dan melaporkan kerusakan jalan kepada Pemerintah Provinsi Jawa Tengah agar segera dilakukan penanganan.
“Kerusakan jalan ini lebih disebabkan oleh curah hujan yang tinggi. Kami sudah berkoordinasi dengan Pemprov Jawa Tengah dan perbaikan berupa penambalan sudah dilakukan,” ujar Rober, Rabu (21/1/2026).
Rober menambahkan, untuk ruas jalan yang menjadi kewenangan Pemerintah Kabupaten Karanganyar, perbaikan terus dilakukan meski terkendala faktor cuaca.
“Untuk jalan kabupaten, perbaikan terus berjalan. Namun kondisi cuaca yang belum stabil memang sedikit mengganggu proses pengerjaan,” jelasnya.
Baca juga: Pemkab Karanganyar Mulai Perbaiki Jalan Rusak
Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPU PR) Karanganyar, Asihno Purwadi, mengatakan sebagian besar ruas jalan yang rusak akibat hujan merupakan jalan provinsi dan saat ini masih dalam masa perawatan.
“Jalan provinsi yang mengalami kerusakan sudah kami koordinasikan dengan pihak provinsi. Penanganan berupa penambalan sudah dilakukan,” pungkasnya.(02)






