29 C
Semarang
, 26 July 2024
spot_img

Bulan Maret 2024 Optimisme Konsumen di Jateng Tetap Kuat

Semarang, Jatengnews.id – Optimisme konsumen terhadap perekonomian Jawa Tengah tetap kuat.

Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Tengah Ndari Surjaningsih mengatakan kondisi ini tercermin pada Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) Maret 2024 yang tercatat sebesar 132,23 dan berada diatas level optimis (» 100).

Baca juga : Bank Indonesia Gelorakan Semangat Kartini untuk Ekonomi Jawa Tengah Semakin Maju

“Optimisme konsumen terhadap ekonomi Jawa Tengah yang tetap kuat tersebut didukung oleh hasil survei di kota Semarang, Solo, Purwokerto, dan Tegal serta selaras dengan hasil Survei Konsumen secara nasional,” katanya dikutip Kamis (25/04/2024).

Menurutnya, masih kuatnya persepsi positif konsumen terhadap ekonomi Jawa Tengah ditopang oleh indikator saat ini dan ekspektasi ke depan.

“Ke depan, optimisme konsumen diprakirakan masih tetap tinggi,” tambahnya.

Optimisme terhadap ekonomi ke depan yang masih tinggi terefleksi pada Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) Maret 2024 yang berada pada level optimis (146,58).

Baca juga : Jelang Lebaran Perum Bulog Pastikan Stok Beras di Jawa Tengah Aman

“IEK tersebut didukung oleh indeks ekspektasi penghasilan konsumen, ketersediaan lapangan kerja, dan kegiatan usaha yang masih tinggi,” katanya. (03)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN