34 C
Semarang
, 26 July 2024
spot_img

PKB Karanganyar Usung Kader Internal di Pilkada

Karanganyar, Jatengnews.id – Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Karanganyar menegaskan akan mengusung kader internal untuk posisi bakal calon (Balon) wakil bupati dalam Pilkada Karanganyar.

Kedua nama yang diusung PKB Karanganyar tersebut masing-masing, Sulaiman Rosjid dan Tony Hatmoko yang saat ini menjadi Wakil Ketua DPRD Karanganyar.

Baca juga: Jelang Idul Adha, Peternak Mulai Siapkan Hewan Kurban

Ketua panitia penyaringan dan penjaringan Pilkada PKB Karanganyar, Tiara Puspita  menyampaikan, keputusan untuk mengusung kader internal tersebut berdasarkan hasil keputusan rapat 17 PAC, struktur partai, dewan tanfidz serta dewan syuro.

Tiara menjelaskan, kader partai yang diusung dan  diusulkan ini telah berjuang dan membesarkan partai.

“Untuk posisi Balon wakil bupati, kami mengusung kader internal. Sulaiman Rosjid dan Tony Hatmoko. Para kader kami ini telah berjuang dan berkeringat dalam membesarkan partai. Jangan sampai kader di luar  partai tiba-tiba muncul. Ini tentu sangat melukai kader,”katanya Kamis (2/5/2024).

Tiara mengingatkan kepada seluruh kader agar tidak terjebak dengan berbagai manuver  pihak di luar partai yang memaksakan kehendak untuk kepentingan transaksional yang berakibat merugikan partai.

“Jangan terjebak dengan manuver politik pihak lain yang pada akhirnya akan merugikan partai,”terangnya.

Baca juga: PKS Karanganyar Gelar Nobar Timnas Indonesia U23

Sekretaris DPC PKB Karanganyar, Offi Hartanto menambahkan, pihaknya tetap membuka pendaftaran bagi siapapun yang akan mendaftar melalui PKB.

“Kami tetap sepakat mengusung Tony Hatmoko dan Sulaiman Rosjid. Kami juga tegak lurus terhadap keputusan DPP. Kami meyakini, keputusan yang diambil oleh DPP pasti dengan mempertimbangkan keputusan DPC PKB Karanganyar,”tandasnya. (Iwan-02)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN