25 C
Semarang
, 15 September 2024
spot_img

Pj Bupati Karanganyar Gelar Open House

Karanganyar, Jatengnews.id – Untuk kedua kalinya paska terjadinya pandemi covid 19, Pemkab Karanganyar kembali menggelar open house di pendopo rumah dinas bupati, Rabu (10/4/2024).

Open house yang dimulai usai pelaksanaan salat Idul Fitri tersebut, dihadiri para pejabat di lingkungan Pemkab Karanganyar, mulai dari Penjabat (Pj) Sekda, Kapolres, Dandim, Ketua DPRD serta ratusan masyarakat. Juga terlihat hadir, mantan Bupati Karanganyar Juliyatmono beserta keluarga.

Baca juga: Mantan Bupati Karanganyar Siap Pimpin Askab

Penjabat (Pj) Bupati Karanganyar Timotius Suryadi mengatakan, pihaknya tetap melanjutkan tradisi open house setiap perayaan hari raya Idul Fitri.

Menurut Timotius, open house ini merupakan salah satu ajang untuk menjalin komunikasi dan silaturahmi bersama masyarakat.

“Ini merupakan tradisi yang baik. Kita akan tetap melanjutkan tradisi ini. Kita saling bermaafan atas segala kekurangan yang ada,”ujarnya.

Baca juga: Disebut Bakal Calon Bupati Karanganyar, Ini Penjelasan Anggota DPR RI Paryono

Dikatakan Timotius, saat ini Kabupaten Karanganyar telah mengalami kemajuan dengan berbagai indikatornya. Timotius mengakui, kemajuan yang telah dicapai dalam beberapa tahun terakhir, masih terdapat sejumlah kekurangan.

“Kami juga mendengarkan berbagai keluhan masyarakat atas kekurangan yang ada. Tentu ini akan kita tindaklanjuti. Kita tidak bisa bekerja sendiri. Kita harus bersinergi untuk menuju Karanganyar yang semakin baik,”pungkasnya. (Iwan-02)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN