27 C
Semarang
, 27 July 2024
spot_img

Kronologi Siswa Meninggal di Perkemahan Tawangmangu, Diduga Hipotermia

Karanganyar, Jatengnews.id – Diduga mengalami hipotermia, Sakdan (19) siswa kelas 9 MTS 1 Solo, meninggal dunia di lokasi perkemahan Sekipan Tawangmangu, Selasa (21/5/2024).

Sebelum meninggal dunia, korban bersama 19 orang rekannya, camping di Bumi Perkemahan Sekipan Kecamatan Tawangmangu.

Baca juga: Udinus dan Kemenkop UKM Gelar Entrepreneur Hub Beri Wadah Bagi Wirausahawan Muda

Korban bersama rombongan, berada di lokasi perkemahan sejak Senin (20/5/2024) malam. Mereka melakukan kegiatan di lokasi perkemahan untuk merayakan kelulusan.

Kegiatan yang dilakukan oleh para pelajar ini merupakan inisiatif sendiri serta tanpa didampingi guru pendamping.

Pada hari Selasa (21/5/2024) sekitar pukul 04.00 WIB, korban mengalami hipotermia. Dengan menggunakan mobil jenis Elf yang disewa, korban lantas dibawa ke Puskesmas Tawangmangu. Saat menjalani perawatan, korban meninggal dunia di Puskesmas Tawangmangu.

Baca juga: Semakin Dipercantik, Wisata Pemandian Air Panas Guci Suguhkan Beragam Fasilitas Lengkap dan Modern

Sutrisno, salah satu relawan Tawangmangu mengatakan, saat mengikuti kegiatan di Bumi Perkemahan, korban masih sehat bahkan sempat mengikuti api unggun.

“Korban mengalami hipotermia atau kedinginan saat mengikuti kegiatan. Korban meninggal di Puskesmas saat menjalani perawatan,”jelasnya. (Iwan-02).

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN